Menkominfo Budi Arie Setiadi Minta Warga Kepri Jauhi Judi Online

- Admin

Senin, 14 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi. Foto: Istimewa

Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi. Foto: Istimewa

INIKEPRI.COM – Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI Budi Arie Setiadi meminta kepada masyarakat Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) untuk menjauhi judi slot online.

Hali itu dikarenakan judi slot online potensial merusak masa depan keluarga.

“Judi slot kegiatan yang sangat tidak produktif bagi kemajuan bangsa Indonesia ke depan,” katanya saat menjadi narasumber dalam acara Dialog Interaktif “Penyiaran Merawat Perbatasan” di Kabupaten Bintan, Kepri, dilansir dari ANTARA, Sabtu (12/8/2023).

Menurutnya, belakangan ini aktivitas judi slot menjadi salah satu pemicu meningkatnya angka kriminal, bunuh diri, hingga pinjaman online di Tanah Air.

Baca Juga :  Menkominfo Ingatkan Masyarakat Hindari Disinformasi selama Pilkada 2024

BACA JUGA :

Tekad Budi Arie untuk Selesaikan Proyek BTS

Oleh karena itu, katanya, Kementerian Kominfo siap memerangi judi slot agar tidak bisa lagi diakses di Indonesia.

Ia mengatakan pihaknya mensinyalir bandar judi slot online itu berasal dari negara tetangga, Kamboja.

Baca juga: Literasi digital terus digiatkan cegah korban judi online bertambah
Baca juga: Menkominfo ungkap judi slot rugikan masyarakat Rp27 triliun per tahun

“Apalagi Provinsi Kepri berbatasan langsung dengan banyak negara tetangga sehingga pengaruh judi slot tentu sangat besar bagi warga di sini,” katanya.

Baca Juga :  KRI Bima Suci 945 Bersandar di Tanjung Uban

Dia menyampaikan bahwa Kementerian Kominfo telah melakukan pemutusan akses (take down) aplikasi judi slot online Higgs Domino Island (HDI) di Google Playstore dan Apple Appstore.

Tidak hanya HDI, katanya, terhitung sejak tanggal 17 Juli 2023 hingga 7 Agustus 2023, Kementerian Kominfo telah memutus akses 42.622 konten perjudian online.

“Kementerian Kominfo sudah melakukan pemutusan akses terhadap High Dominos Island, sekarang tidak ada lagi HDI di Google Playstore dan Apple Appstore. Rata-rata setiap harinya kami melakukan pemutusan akses 1.500 sampai 2.000 situs dan puluhan aplikasi, termasuk aplikasi gim terkait perjudian online yang serupa dengan HDI,” ujarnya.

Baca Juga :  Menkominfo Rilis Instruksi Pemberantasan Judi Slot

Dia menyampaikan bahwa Kementerian Kominfo menemukan fakta perputaran uang dari salah satu situs judi online dengan jenis slot bisa mencapai Rp2,2 triliun per bulan atau Rp27 triliun setahun. Sementara, potensi kerugian lebih banyak dialami masyarakat menengah ke bawah.

“Hal lebih menyedihkan itu yang menjadi korban adalah masyarakat kecil. Kita akan koordinasikan dengan aparat penegak hukum,” katanya. (DI)

Berita Terkait

Sekdaprov Kepri dan Ketua Komisi II DPRD Bintan Bahas Pengelolaan Aset dan Optimalisasi Potensi Daerah
Polri Gagalkan Penyelundupan 237.305 Benih Lobster di Perairan Bintan
Dukung Program KB, RSUD RAT Gelar Kegiatan Pelayanan MOW Gratis Bersama Pemko Tanjungpinang
Masyarakat Bintan di Enam Kecamatan Terima Bantuan Rp31 Miliar dari Gubernur Ansar
Ansar Hadiri Gebyar Muharram 1446 H di Bintan, Ajak Masyarakat Perkokoh Keimanan dan Persatuan
Operasi Perdana Shoulder Hemiarthroplasty Sukses Dilakukan dr. C Rayhan Cein di RSUD Raja Ahmad Tabib
Ketua TP-PKK Kepri Luncurkan Gesa Buana dan Posyandu Holistik Terintegrasi di Kabupaten Bintan
Ansar Saksikan Pawai Ta’aruf MTQH Ke-XIII Kabupaten Bintan

Berita Terkait

Rabu, 22 Januari 2025 - 07:49 WIB

Sekdaprov Kepri dan Ketua Komisi II DPRD Bintan Bahas Pengelolaan Aset dan Optimalisasi Potensi Daerah

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 08:17 WIB

Polri Gagalkan Penyelundupan 237.305 Benih Lobster di Perairan Bintan

Selasa, 6 Agustus 2024 - 08:08 WIB

Dukung Program KB, RSUD RAT Gelar Kegiatan Pelayanan MOW Gratis Bersama Pemko Tanjungpinang

Sabtu, 27 Juli 2024 - 09:01 WIB

Masyarakat Bintan di Enam Kecamatan Terima Bantuan Rp31 Miliar dari Gubernur Ansar

Senin, 15 Juli 2024 - 10:30 WIB

Ansar Hadiri Gebyar Muharram 1446 H di Bintan, Ajak Masyarakat Perkokoh Keimanan dan Persatuan

Berita Terbaru

Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., pimpin upacara Korps Rapor kenaikan pangkat 22 perwira tinggi (PATI) Polri. di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (14/2/2025). Foto: INIKEPRI.COM/Polda Kepri

Kepri

Kapolri Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Kapolda Kepri

Sabtu, 15 Feb 2025 - 09:48 WIB

Pemerintah Kerajaan Arab Saudi, melalui Kedutaan Besar Arab Saudi di Indonesia, kembali menyalurkan bantuan kurma sebanyak 100 ton untuk masyarakat Muslim di Indonesia. Bantuan ini diserahkan secara simbolis oleh Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia, Faisal Abdulah H. Amodi, dan diterima Menteri Agama (Menag) RI, Nasaruddin Umar, di Jakarta. Foto: INIKEPRI.COM/Kemenag

Nasional

Saudi Berikan 100 Ton Kurma Ramadan untuk Indonesia

Sabtu, 15 Feb 2025 - 09:46 WIB