Berangkat dengan Niat Suci, Pulang dalam Doa: Abdul Kadir, Jamaah Haji Tertua Karimun Menyempurnakan Ibadah dalam Keabadian

- Admin

Jumat, 9 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Abdul Kadir bin Abdul Salam (84), jamaah haji tertua dari daerah tersebut, wafat di Madinah, Arab Saudi, pada Kamis (8/5/2025) pukul 17.30 waktu Arab Saudi (WAS). Foto: Istimewa

Abdul Kadir bin Abdul Salam (84), jamaah haji tertua dari daerah tersebut, wafat di Madinah, Arab Saudi, pada Kamis (8/5/2025) pukul 17.30 waktu Arab Saudi (WAS). Foto: Istimewa

INIKEPRI.COM – Kabar duka menyelimuti rombongan haji asal Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau.

Abdul Kadir bin Abdul Salam (84), jamaah haji tertua dari daerah tersebut, wafat di Madinah, Arab Saudi, pada Kamis (8/5/2025) pukul 17.30 waktu Arab Saudi (WAS). Ia mengakhiri perjalanannya di Tanah Suci, dalam pelukan rahmat Allah.

Almarhum berasal dari Sungai Baran, Teluk Radang, Kecamatan Kundur Utara. Ia tergabung dalam Kloter 1 Embarkasi Batam (BTH), dan sempat menjalani perawatan intensif di ruang ICU Rumah Sakit King Fahd, Madinah, sebelum menghembuskan napas terakhir.

Baca Juga :  Jelang Puncak Haji, Jamaah Karimun Ikuti Peregangan untuk Jaga Stamina

Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun, H. Endang Sry Wahyu, mengonfirmasi kabar tersebut pada Jumat pagi (9/5/2025).

“Kami menerima laporan dari Tanah Suci bahwa satu jamaah asal Karimun, Abdul Kadir bin Abdul Salam, telah berpulang ke rahmatullah. Semoga Allah SWT mengampuni dosanya, menerima segala amal ibadahnya, dan menempatkannya di tempat terbaik di sisi-Nya. Kepada keluarga, kami sampaikan doa agar diberi kesabaran dan keikhlasan,” ungkapnya.

Baca Juga :  Pantau Layanan di Embarkasi Batam, Itjen Kemenag Ingin Pastikan Penyelenggaraan Haji 2025 Terbaik

Doa mengalir dari rekan-rekan satu kloter yang kehilangan sosok penuh keteguhan dan keikhlasan. Mereka memohonkan agar almarhum mendapat husnul khatimah dan dilapangkan jalannya menuju surga.

Abdul Kadir bersama 112 jamaah lainnya diberangkatkan dari Bandara Internasional Hang Nadim, Batam, pada Jumat, 2 Mei 2025 pukul 07.05 WIB melalui penerbangan SV 5211. Mereka tiba di Bandara Internasional Pangeran Mohammad bin Abdul Aziz, Madinah, pukul 11.47 WAS.

Baca Juga :  Kloter 14 BTH Asal Jambi Menjadi Penutup Fase Pemberangkatan Pertama

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun, Drs. H. Riadul Afkar, turut menyampaikan belasungkawa yang mendalam.

Ia juga mengingatkan jamaah untuk senantiasa menjaga kesehatan selama menunaikan ibadah haji.

“Cuaca yang berbeda dan padatnya kegiatan ibadah tentu memengaruhi ketahanan tubuh. Kami mengimbau agar jamaah tidak memaksakan diri dan segera menghubungi petugas jika merasa tidak sehat. Semoga seluruh jamaah diberi kekuatan untuk menyelesaikan ibadah ini dengan lancar dan penuh berkah,” pesannya.

Penulis : IZ

Berita Terkait

Tonggak Diplomasi: Indonesia Jadi Presiden Dewan HAM PBB Tahun 2026
Kemlu Pulangkan Sembilan WNI dari Kamboja
Natal Perdana Paus Leo XIV, Serukan Perdamaian untuk Gaza
Banjir Terjang Enam Negara Bagian Malaysia, Lebih dari 9.000 Warga Mengungsi
Badai Musim Dingin Rendam Tenda Pengungsi Gaza, Ribuan Keluarga Terancam
Australia Larang Media Sosial untuk Remaja di Bawah 16 Tahun, Lebih dari Satu Juta Akun Ditutup
Ini Negara dengan Paspor Terkuat di ASEAN, Indonesia Urutan ke Berapa?
Banjir Bandang Melanda Malaysia, Lebih dari 18 Ribu Warga Dievakuasi dari Tujuh Negara Bagian

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 07:54 WIB

Tonggak Diplomasi: Indonesia Jadi Presiden Dewan HAM PBB Tahun 2026

Senin, 29 Desember 2025 - 10:32 WIB

Kemlu Pulangkan Sembilan WNI dari Kamboja

Jumat, 26 Desember 2025 - 09:09 WIB

Natal Perdana Paus Leo XIV, Serukan Perdamaian untuk Gaza

Jumat, 19 Desember 2025 - 17:07 WIB

Banjir Terjang Enam Negara Bagian Malaysia, Lebih dari 9.000 Warga Mengungsi

Sabtu, 13 Desember 2025 - 06:46 WIB

Badai Musim Dingin Rendam Tenda Pengungsi Gaza, Ribuan Keluarga Terancam

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB