Mahasiswa S3 KPI UINSU Tampil Sebagai Pembentang ICAS25’ di Malaysia

- Admin

Minggu, 19 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Teks Foto :
Salah satu mahasiswa S3 KPI UINSU Afifi Lubis, saat mempresentasekan materinya di hadapan peserta International Communication Academics Seminar 2025 (ICAS25’). Foto: Istimewa

Teks Foto : Salah satu mahasiswa S3 KPI UINSU Afifi Lubis, saat mempresentasekan materinya di hadapan peserta International Communication Academics Seminar 2025 (ICAS25’). Foto: Istimewa

INIKEPRI.COM  – Sebanyak 20 mahasiswa Program Doktor (S3) Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) tampil sebagai nara sumber (pembentang) dalam kegiatan International Communication Academics Seminar 2025 (ICAS25’), di Palka Lestari, Pusat Pengkajian Komunikasi Universiti Sains Malaysia (USM), Jumat (17/1/2025).

Kegiatan international conference tersebut, juga menampilkan pembentang dari mahasiswa S3 Pusat Pengajian Komunikasi USM. ICAS25’ di USM ini bertajuk communication, media dan politic. Masing-masing pembentang diberikan kesempatan untuk mempresentasekan ringkasan materi papernya di hadapan puluhan peserta yang hadir pada kesempatan tersebut.

Hadir dalam kegiatan ICAS25’ ini, Dekan Pusat Pengajian Komunikasi USM, Profesor Madya Dr Bahiyah Omar, Prof Madya Dr Nik Norma Hasan, Dekan FDK UINSU Prof Dr Hasan Sazali MA, Wakil Dekan I FDK UINSU Dr Hasnun Jauhari Ritonga MA, Wakil Dekan II FDK Dr Elfi Yanti Ritonga MA, Wakil Dekan III FDK Dr Anang Anas Anas Azhar MA, Kepala Laboratorium FDK UINSU Dr Ahmad Sampurna MA dan 20 mahasiswa S3 Program Doktor Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) FDK UIN Sumatera Utara yang dipimpin Ketua HMJ Prodi S3 KPI Taufiq Hidayah Tanjung Dan Yolandha Rakatiwi Sebagai Sekretaris

Baca Juga :  Majelis Umum PBB Sahkan Resolusi Serukan Gencatan Senjata di Gaza

Kedua puluh mahasiswa S3 FDK yang hadir dan tampil sebagai pembentang, terdiri dari stambuk 2022, 2023 dan 2024. Mereka adalah Afifi Lubis, Mulyono, Achmad Fadly, Luthfi Solihin, M Taufiq Hidayah Tanjung, Wirda Delima, Abdul Haris Lubis, Zulham, Cuanda Mitra Perdana, Elvi Sumanti Muhammad Husni, Alya Rahmayani Siregar, Mahmud Yunus Daulay, Rudi Candra, Yolanda Rakatiwi, Abdul Rahman Matondang, Juliadi Zurdani Harahap, Mulkan Derajat Silaen Muhammad Reza Hanafi dan bustami

Baca Juga :  Ketua Kloter 2 BTH Antar Jamaah Lansia ke Masjid Nabawi : Wujud Tanggung Jawab dan Kepedulian

Selain itu, tampil juga sebagai pembentang ICAS25’ ini, mahasiswa S3 Pusat Pengkajian Komunikasi USM, masing-masingThiveneesha A, P Shanmuganathan, Nik Norma Hasan, Noor Zuleika bin Zulkipli, Bahiyah Omar, Mohamed Hamzani dan Nur Atikah A Rahman.

Mereka tampil sebagai pembentang pada international conference tersebut, sebagai penulis pertama. Selain itu, mereka juga didampingi penulis kedua, ketiga dan keempat dari masing-masing lokal yang terlibat dalam reseach sebelum digelarnya international conference tersebut.

Baca Juga :  30 WNI Korban TPPO di Vietnam Berhasil Kembali ke Tanah Air

Dekan FDK UIN Sumatera Utara Prof Dr Hasan Sazali menyampaikan, para pembentang yang ikut dalam ICAS25’ ini sangat bermanfaat untuk menambah pengalaman internasional. Apalagi, mahasiswa S3 KPI di FDK sangat membutuhkan kolaborasi internasional dalam memperkuat akreditasi unggul di S3 KPI.

“Kegiatan ini juga menjadi salah satu syarat utama dalam ujian terbuka pada masing-masing mahasiswa. Mahasiswa wajib ikut dalam kegiatan nara sumber internasional, yang melibatkan universitas berkelas internasional,” kata Prof Hasan.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Tonggak Diplomasi: Indonesia Jadi Presiden Dewan HAM PBB Tahun 2026
Kemlu Pulangkan Sembilan WNI dari Kamboja
Natal Perdana Paus Leo XIV, Serukan Perdamaian untuk Gaza
Banjir Terjang Enam Negara Bagian Malaysia, Lebih dari 9.000 Warga Mengungsi
Badai Musim Dingin Rendam Tenda Pengungsi Gaza, Ribuan Keluarga Terancam
Australia Larang Media Sosial untuk Remaja di Bawah 16 Tahun, Lebih dari Satu Juta Akun Ditutup
Ini Negara dengan Paspor Terkuat di ASEAN, Indonesia Urutan ke Berapa?
Banjir Bandang Melanda Malaysia, Lebih dari 18 Ribu Warga Dievakuasi dari Tujuh Negara Bagian

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 07:54 WIB

Tonggak Diplomasi: Indonesia Jadi Presiden Dewan HAM PBB Tahun 2026

Senin, 29 Desember 2025 - 10:32 WIB

Kemlu Pulangkan Sembilan WNI dari Kamboja

Jumat, 26 Desember 2025 - 09:09 WIB

Natal Perdana Paus Leo XIV, Serukan Perdamaian untuk Gaza

Jumat, 19 Desember 2025 - 17:07 WIB

Banjir Terjang Enam Negara Bagian Malaysia, Lebih dari 9.000 Warga Mengungsi

Sabtu, 13 Desember 2025 - 06:46 WIB

Badai Musim Dingin Rendam Tenda Pengungsi Gaza, Ribuan Keluarga Terancam

Berita Terbaru