Ismeth Abdullah Dukung INSANI di Pilkada Provinsi Kepri

- Admin

Sabtu, 14 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(is)

(is)

INIKEPRI.COM – Menjelang pemilihan umum kepala daerah (Pilkada) Provinsi Kepulauan Riau, dukungan kepada pasangan calon Gubernur Isdianto-Suryani terus bertambah.

Dukungan itu datang dari Gubernur pertama Provinsi Kepulauan Riau, Drs. H. Ismeth Abdullah.

Bertempat di Excelso Coffee, Tiban, Kota Batam, Sabtu (14/11/2020) siang, Ismeth Abdullah memberikan dukungan kepada pasangan Isdianto-Suryani di Desember mendatang.

Baca Juga :  Buka Bersama dan Tarawih Dibolehkan, Ini Bunyi Surat Edaran Wali Kota Batam

Dalam kegiatan ini juga turut hadir, H. Huzrin Hood, S.H., M.H., M.Pd.I, tokoh sentral pembentukan provinsi Kepulauan Riau.

Ismeth mengaku dukungan yang ia berikan karena melihat visi dan misi dari INSANI sangat baik.

“Saya sangat mengenal sosok Abangnda dari Pak Isdianto yaitu Almarhum Sani yang sangat dirasakan oleh masyarakat Kepri dan kami berharap juga bahwa Pak Isdianto kembali meneruskan perjuangan Almarhum Sani demi masyarakat dan pembangunan,” jelas Ismeth.

Baca Juga :  Mengagumkan, Dewi Aulia Raih Juara 3 di Ajang Putri Kebudayaan Nusantara 2023

Ismeth juga mengajak kepada para pendukungnya untuk memenangkan pasangan INSANI.

“Kepada masyarakat yang telah bersama sama dengan saya sampai dengan saat ini marilah mendukung Pak Isdianto dan Ibu Suryani,” ajak Ismeth.

Isdianto, selaku calon gubernur Kepri mengaku sangat berterima kasih atas dukungan dari mantan gubernur pertama Kepri tersebut.

Baca Juga :  Great Minds! Setiap Silaturahmi dengan Warga Marlin Selalu Bicara Gagasan Besar

“Dengan dukungan dari tokoh sentral pembentukan provinsi Kepri dan gubernur pertama Kepri, yakinlah kami akan bersama-sama memikirkan untuk kemajuan Kepri,” kata Isdianto.

Diakhir kegiatan, ketiga tokoh provinsi Kepulauan Riau itu berfoto dengan menunjukan salam dua jari sebagaimana nomor urut Isdianto-Suryani. (ER)

Berita Terkait

Jadwal Pasar Murah di Kota Batam Jelang Ramadhan dan IdulFitri 1446 H
Peringati Bulan K3 Nasional, PLN Batam Tanam Pohon di Gardu Induk Tanjung Kasam
PLN Batam Sukses Kawal Keandalan Pasokan Listrik Selama Tahun Baru Imlek dan Isra’ Mi’raj
Amsakar Achmad dan Li Claudia Hadiri Pembukaan Bimtek Penyusunan Renstra Pemko Batam 2025
Berikan Pelayanan Terbaik, Que Club Billiard Gratiskan Bermain 1 Jam untuk Pengunjung
Kunjungi Imigrasi Belakangpadang, Kakanwil Ditjenim Kepri Berikan Penguatan Zona Integritas serta Tugas dan Fungsi Keimigrasian
DPRD Batam Umumkan Pasangan Wali Kota dan Wakil Wali KotaTerpilih, Usulkan Pemberhentian Kepemimpinan Lama
Wow! Que Club Billiard BBC Sagulung Beri Gratis Minuman & Makanan untuk Pengunjung

Berita Terkait

Rabu, 12 Februari 2025 - 08:55 WIB

Jadwal Pasar Murah di Kota Batam Jelang Ramadhan dan IdulFitri 1446 H

Senin, 10 Februari 2025 - 17:39 WIB

PLN Batam Sukses Kawal Keandalan Pasokan Listrik Selama Tahun Baru Imlek dan Isra’ Mi’raj

Senin, 10 Februari 2025 - 11:18 WIB

Amsakar Achmad dan Li Claudia Hadiri Pembukaan Bimtek Penyusunan Renstra Pemko Batam 2025

Minggu, 9 Februari 2025 - 15:48 WIB

Berikan Pelayanan Terbaik, Que Club Billiard Gratiskan Bermain 1 Jam untuk Pengunjung

Sabtu, 8 Februari 2025 - 09:29 WIB

Kunjungi Imigrasi Belakangpadang, Kakanwil Ditjenim Kepri Berikan Penguatan Zona Integritas serta Tugas dan Fungsi Keimigrasian

Berita Terbaru