Kesbangpol Tanjungpinang Sebut Simulasi Pemungutan Suara Sangat Membantu KPPS di Hari Pencoblosan

- Admin

Minggu, 28 Januari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Badan Kesbangpol Kota Tanjungpinang, Samsudi,S.Sos  mengapresiasi pihak KPU yang telah melaksanakan simulasi pemungutan suara. Foto: Diskominfo Tanjungpinang

Kepala Badan Kesbangpol Kota Tanjungpinang, Samsudi,S.Sos mengapresiasi pihak KPU yang telah melaksanakan simulasi pemungutan suara. Foto: Diskominfo Tanjungpinang

INIKEPRI.COM – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Tanjungpinang turut menghadiri simulasi pemantapan, pemungutan, penghitungan suara serta penggunaan aplikasi sirekap yang diadakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tanjungpinang di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 28, Kelurahan Air Raja.

Kepala Badan Kesbangpol Kota Tanjungpinang, Samsudi,S.Sos  mengapresiasi pihak KPU yang telah melaksanakan simulasi pemungutan suara itu.

Menurutnya simulasi itu sangat penting dan bermanfaat bagi petugas KPPS, sehingga tidak kesulitan nantinya saat mengarahkan warga di hari pencoblosan.

Baca Juga :  Kampung Bulang Kota Tanjungpinang Terpilih dalam Program Desa Cantik

BACA JUGA:

Kesbangpol Gelar Sosialisasi Tentang Wawasan Kebangsaan, 79 Siswa SMA Jadi Peserta

“Dengan simulasi ini memberi gambaran kepada petugas di TPS nanti saat melayani masyarakat yang datang untuk melakukan pencoblosan,” kata Samsudi saat menghadiri simulasi pencoblosan di Puja Sera Bintan Center, Minggu (28/1/2024).

Ia berpesan kepada petugas yang terlibat dalam simulasi itu termasuk masyarakat yang hadir untuk memahami dengan baik setiap tahapannya, mulai dari kedatangan di lokasi TPS hingga memasukkan surat suara ke dalam kotak suara.

Baca Juga :  Kesbangpol Tanjungpinang Bekali Pengetahuan Masyarakat Tentang Pilkada Serentak 2020

“Simulasi yang dilaksanakan hari ini harus diikuti dan dipahami dengan baik. Agar tidak terjadi kesalahan nanti di hari H,” pesan Samsudi.

Sementara itu, Ketua Komisioner KPU Kota Tanjungpinang, Muhammad Faizal, menyebut bahwa simulasi itu adalah gambaran bentuk nyata pelaksanaan Pemilu yang akan diselenggarakan pada 14 Februari 2024.

“Menggambarkan kondisi sebenarnya yang akan dilaksanakan nanti,”kata Faizal.

Disampaikan Faizal, orang yang didatangkan ke acara simulasi ini adalah pemilih sebenarnya sebanyak 200 orang yang nanti memang akan mencoblos di TPS 28 Kelurahan Air Raja.

Baca Juga :  Gedung Dekranasda Kepri Diresmikan Gubernur Ansar, Simbol Kebangkitan Pelaku Ekonomi Kreatif

“Surat suara yang digunakan juga lengkap menggunakan 5 jenis surat suara,”paparnya.

Simulasi itu dilaksanakan lengkap dengan simulasi untuk disabilitas dan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) serta penanganan kerusuhan.

Ia menambahkan simulasi itu juga memastikan kesehatan para petugas yang terlibat. Sebelum kegiatan sudah dilakukan pemeriksaan kesehatan dan akan diperiksa kembali setelah selesai kegiatan.

“Sebelum jam 7 pagi tadi kita sudah periksa kesehatan, nanti sore kita periksa lagi,” tutup Faizal. (RP)

Berita Terkait

Program Pelatihan Disnakerkopum Tanjungpinang Siapkan Tenaga Kerja Terampil
Pemko Tanjungpinang Pastikan Ketersediaan Sembako Aman Menjelang Natal dan Tahun Baru 2025
Peserta Tes Penerimaan Calon PPPK Ucapkan Terimakasih dan Apresiasi kepada Pemko Tanjungpinang
Rakor Pengendalian Inflasi Kemendagri, Presiden Prabowo Tekankan Pemda Dukung Swasembada Pangan
Sambut Hari Ibu, Puluhan Anak Ikuti Lomba Mewarnai
Festival 9 Naga Tanjungpinang Tampilkan Keragaman Budaya
Naskah Gurindam 12 Asli Tersimpan di Perpusnas RI Jakarta
KPU Tanjungpinang Tetapkan Hasil Rekapitulasi Pilkada Serentak 2024

Berita Terkait

Jumat, 13 Desember 2024 - 06:20 WIB

Program Pelatihan Disnakerkopum Tanjungpinang Siapkan Tenaga Kerja Terampil

Kamis, 12 Desember 2024 - 07:40 WIB

Pemko Tanjungpinang Pastikan Ketersediaan Sembako Aman Menjelang Natal dan Tahun Baru 2025

Rabu, 11 Desember 2024 - 07:32 WIB

Peserta Tes Penerimaan Calon PPPK Ucapkan Terimakasih dan Apresiasi kepada Pemko Tanjungpinang

Selasa, 10 Desember 2024 - 07:31 WIB

Rakor Pengendalian Inflasi Kemendagri, Presiden Prabowo Tekankan Pemda Dukung Swasembada Pangan

Senin, 9 Desember 2024 - 07:31 WIB

Sambut Hari Ibu, Puluhan Anak Ikuti Lomba Mewarnai

Berita Terbaru