Di WCT 2024 Singapura, Menparekraf Paparkan Pariwisata Berkonsep Smart Cities

- Admin

Rabu, 5 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menparekraf Sandiaga saat menjadi pembicara kunci di salah satu diskusi pleno World Cities Summit (WCT) 2024, Selasa (4/6/2024), di Singapore Convention Exhibition, Singapura. Foto: Biro Komunikasi Kemenparekraf

Menparekraf Sandiaga saat menjadi pembicara kunci di salah satu diskusi pleno World Cities Summit (WCT) 2024, Selasa (4/6/2024), di Singapore Convention Exhibition, Singapura. Foto: Biro Komunikasi Kemenparekraf

INIKEPRI.COM – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan pariwisata memiliki keterkaitan yang erat dalam pengembangan konsep smart city (kota pintar), yang bisa menjadi daya tarik wisata bagi wisatawan untuk berkunjung (smart tourism destination) dan begitu pula sebaliknya.

“Konsep kota cerdas telah membuka peluang bagi tourism untuk berkembang menjadi smart tourism,” ujar Menparekraf Sandiaga saat menjadi pembicara kunci di salah satu diskusi pleno “World Cities Summit (WCT) 2024”, Selasa (4/6/2024), di Singapore Convention Exhibition, Singapura.

Baca Juga :  Tanjungpinang Fest 2024 Dimajukan 4 Agustus, Menteri Sandiaga Uno Dijadwalkan Membuka Acara

Di Indonesia, smart city dan smart tourism berjalan beriringan dan saling berkaitan. Di mana dalam pengembangan pariwisata selalu mengedepankan penerapan teknologi. Seperti hotel, restoran, tur operator, desa wisata, juga komunitas lokal.

Pendekatan tu bertujuan untuk menciptakan pengalaman melek digital dan layanan yang modern bagi wisatawan namun di sisi lain tetap memberikan pengalaman berwisata yang otentik.

“Karenanya dalam pengembangan kota ke depan dalam konsep smart cities harus dapat membangun spot-spot pariwisata. Bagaimana kota dapat menghadirkan kesejahteraan bagi populasinya berbekal kekuatan di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif,” kata Sandiaga.

Baca Juga :  Gegara Vaksin COVID-19, Uni Eropa Gugat AstraZeneca

Lebih lanjut Menparekraf Sandiaga mengatakan, sebuah smart city harus juga mengedepankan kreativitas. Kota cerdas juga harus tumbuh sebagai kota kreatif.

Indonesia saat ini telah memiliki 5 kota kreatif kelas dunia yang telah masuk dalam daftar jaringan kota kreatif UNESCO. Yakni Bandung, Jakarta, Pekalongan, Ambon, dan Solo.

“Kota-kota yang ke depannya menghadapi tantangan beragam harus mampu menampilkan kreativitas dari masyarakatnya beserta seluruh pemangku kepentingan. Bagaimana kita menyiapkan kota-kota ini untuk menjadi kota-kota kreatif,” ungkap Menparekraf Sandiaga.

Baca Juga :  Pariwisata 2024 Cerah, Pemerintah Targetkan 14 Juta Wisman

World Cities Summit sendiri merupakan ajang pertemuan tiap dua tahunan bagi para pemimpin pemerintah dan pakar industri untuk mengatasi tantangan menjadi kota layak huni, berkelanjutan, dan berketahanan.

“Smart tourism adalah hal yang sangat penting dalam pengembangan destinasi pariwisata yang berkelanjutan dan kompetitif di era digital. Namun diperlukan penguatan kolaborasi dari seluruh pemangku kepentingan dalam proses pembangunan smart tourism juga smart city,” pungkas Menparekraf Sandiaga.

Penulis : DI

Editor : IZ

Berita Terkait

Tonggak Diplomasi: Indonesia Jadi Presiden Dewan HAM PBB Tahun 2026
Kemlu Pulangkan Sembilan WNI dari Kamboja
Natal Perdana Paus Leo XIV, Serukan Perdamaian untuk Gaza
Banjir Terjang Enam Negara Bagian Malaysia, Lebih dari 9.000 Warga Mengungsi
Badai Musim Dingin Rendam Tenda Pengungsi Gaza, Ribuan Keluarga Terancam
Australia Larang Media Sosial untuk Remaja di Bawah 16 Tahun, Lebih dari Satu Juta Akun Ditutup
Ini Negara dengan Paspor Terkuat di ASEAN, Indonesia Urutan ke Berapa?
Banjir Bandang Melanda Malaysia, Lebih dari 18 Ribu Warga Dievakuasi dari Tujuh Negara Bagian

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 07:54 WIB

Tonggak Diplomasi: Indonesia Jadi Presiden Dewan HAM PBB Tahun 2026

Senin, 29 Desember 2025 - 10:32 WIB

Kemlu Pulangkan Sembilan WNI dari Kamboja

Jumat, 26 Desember 2025 - 09:09 WIB

Natal Perdana Paus Leo XIV, Serukan Perdamaian untuk Gaza

Jumat, 19 Desember 2025 - 17:07 WIB

Banjir Terjang Enam Negara Bagian Malaysia, Lebih dari 9.000 Warga Mengungsi

Sabtu, 13 Desember 2025 - 06:46 WIB

Badai Musim Dingin Rendam Tenda Pengungsi Gaza, Ribuan Keluarga Terancam

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB