Ansar: Pondasi Keimanan Adalah Kunci Sukses di Era Digital dan Revolusi Industri 5.0

- Admin

Kamis, 15 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gubernur Ansar dalam acara Peningkatan Iman dan Taqwa Warga SMA Negeri 2 Tanjungpinang yang dilaksanakan di Masjid Raya Nur Ilahi, Dompak, pada Rabu (14/8/2024). Foto: Diskominfo Kepri

Gubernur Ansar dalam acara Peningkatan Iman dan Taqwa Warga SMA Negeri 2 Tanjungpinang yang dilaksanakan di Masjid Raya Nur Ilahi, Dompak, pada Rabu (14/8/2024). Foto: Diskominfo Kepri

INIKEPRI.COM – Gubernur Kepulauan Riau, H. Ansar Ahmad, menegaskan bahwa penguasaan teknologi dan sumber daya manusia harus dibarengi dengan pondasi keimanan yang kuat sebagai modal utama dalam membangun bangsa yang besar.

Pesan ini disampaikan oleh Gubernur Ansar dalam acara Peningkatan Iman dan Taqwa Warga SMA Negeri 2 Tanjungpinang yang dilaksanakan di Masjid Raya Nur Ilahi, Dompak, pada Rabu (14/8/2024).

Kegiatan yang dihadiri oleh siswa-siswi dan keluarga besar SMAN 2 Tanjungpinang ini diisi dengan tausiah oleh Ustaz Ahmad Al Habsyi, yang telah bersafari di Kepulauan Riau selama kurang lebih 10 hari.

Baca Juga :  Pemko Tanjungpinang Akan Revitalisasi Pelantar Senggarang

Gubernur Ansar memberikan apresiasi khusus kepada Ustaz Ahmad Al Habsyi atas kontribusinya dalam mendukung program pembinaan di tengah masyarakat, termasuk kepada generasi muda di Tanjungpinang.

Dalam sambutannya, Gubernur Ansar berpesan kepada para siswa untuk menyimak dengan seksama setiap pesan yang disampaikan oleh Ustaz Ahmad Al Habsyi.

Baca Juga :  Proyek Jalan Lintas Barat Lanjutan Mendapat Lampu Hijau dari Pemerintah Pusat

“Dengarkan dengan baik agar kalian bisa menjadi generasi muda andalan bangsa yang siap mendukung terwujudnya Indonesia emas 2045,” ujarnya.

Lebih lanjut, Gubernur Ansar menekankan pentingnya mempersiapkan diri untuk berkompetisi di era digital dan revolusi 5.0, di mana penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi menjadi kunci keberhasilan. Namun, ia juga mengingatkan bahwa penguasaan teknologi dan sumber daya manusia harus diimbangi dengan keimanan yang kuat.

Baca Juga :  Gubernur Ansar Hadiri Pelantikan Pengurus Harian PGI-D Karimun Periode 2023-2027

“Supaya saat nanti berhasil, kita memiliki kemampuan untuk mengendalikan dan menyeimbangkan ilmu pengetahuan dengan dasar-dasar keagamaan,” tegasnya.

Gubernur Ansar berharap, mulai hari ini, para siswa dapat belajar dengan sungguh-sungguh, menguasai ilmu pengetahuan, bahasa asing, dan ilmu agama.

“Karena semua itu menjadi modal penting untuk bersaing dan merebut berbagai peluang di masa depan” pungkasnya.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Program Pelatihan Disnakerkopum Tanjungpinang Siapkan Tenaga Kerja Terampil
Pemko Tanjungpinang Pastikan Ketersediaan Sembako Aman Menjelang Natal dan Tahun Baru 2025
Peserta Tes Penerimaan Calon PPPK Ucapkan Terimakasih dan Apresiasi kepada Pemko Tanjungpinang
Rakor Pengendalian Inflasi Kemendagri, Presiden Prabowo Tekankan Pemda Dukung Swasembada Pangan
Sambut Hari Ibu, Puluhan Anak Ikuti Lomba Mewarnai
Festival 9 Naga Tanjungpinang Tampilkan Keragaman Budaya
Naskah Gurindam 12 Asli Tersimpan di Perpusnas RI Jakarta
KPU Tanjungpinang Tetapkan Hasil Rekapitulasi Pilkada Serentak 2024

Berita Terkait

Jumat, 13 Desember 2024 - 06:20 WIB

Program Pelatihan Disnakerkopum Tanjungpinang Siapkan Tenaga Kerja Terampil

Kamis, 12 Desember 2024 - 07:40 WIB

Pemko Tanjungpinang Pastikan Ketersediaan Sembako Aman Menjelang Natal dan Tahun Baru 2025

Rabu, 11 Desember 2024 - 07:32 WIB

Peserta Tes Penerimaan Calon PPPK Ucapkan Terimakasih dan Apresiasi kepada Pemko Tanjungpinang

Selasa, 10 Desember 2024 - 07:31 WIB

Rakor Pengendalian Inflasi Kemendagri, Presiden Prabowo Tekankan Pemda Dukung Swasembada Pangan

Senin, 9 Desember 2024 - 07:31 WIB

Sambut Hari Ibu, Puluhan Anak Ikuti Lomba Mewarnai

Berita Terbaru