Warga Jabar Bisa Nikah Tanpa Modal di Bucinfest 2023

- Admin

Minggu, 14 Mei 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

bank bjb bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat menggelar Bukti Cinta Festival alias Bucinfest 'Nikah Massal Juara' di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Pukul 06.00 Minggu 14 Mei 2023. Foto: bank bjb untuk INIKEPRI.COM

bank bjb bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat menggelar Bukti Cinta Festival alias Bucinfest 'Nikah Massal Juara' di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Pukul 06.00 Minggu 14 Mei 2023. Foto: bank bjb untuk INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – bank bjb bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat menggelar Bukti Cinta Festival alias Bucinfest ‘Nikah Massal Juara’ di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Pukul 06.00 Minggu 14 Mei 2023.

Bucinfest Nikah Massal Juara merupakan program bantuan pelaksanaan pernikahan yang sah secara agama dan hukum. Pada pelaksanaannya, para peserta akan melakukan prosesi pernikahan dan resepsi secara serentak dengan konsep perpaduan tradisional dan modern.

BACA JUGA :

Direksi bank bjb Raih Predikat Top 100 Outstanding Women Recognition 2023

bank bjb Raih Predikat Top BUMD 2023 dari Infobank

Adapun pernikahan massal tersebut terdiri dari dua sesi acara inti, yakni prosesi akad dan resepsi pernikahan secara serentak. Itsbat Nikah akan dilaksanan pada H-7 event, dan diselenggarakan di Pengadilan Agama. Sementara akad nikah dan resepsi pernikahan akan dilaksanan pada hari H Nikah Massal Juara di Stadion Patriot Kota Bekasi.

Baca Juga :  November 2024, Terjadi Inflasi Sebesar 1,55 Persen

Peserta yang telah lolos seleksi administrasi akan diregistrasi dan akan diberikan saldo Digicash sebagai subsidi biaya administrasi dan dibayarkan PNBP nya ke KUA atau Pengadilan Agama.

Hingga saat ini, terdapat 300 calon pasangan yang telah mendaftar Nikah Massal Juara. Selain akad nikah para mempelai, acara tersebut juga nantinya akan dikemas dengan arak-arakan, pawai budaya, bazaar kuliner gratis, pameran UMKM, melibatkan ratusan MUA, hingga panggung hiburan musik. Musisi Wika Salim dan Wali turut memeriahkan acara.

Baca Juga :  Diskon Tarif Listrik PLN Dicabut Mulai Bulan Depan

BACA JUGA :

Daftarkan Karyawan Anda di DPLK bank bjb, Berhadiah Puluhan Juta Rupiah!

Dalam acara ini akan dihadiri oleh Bapak Gubernur Ridwan Kamil sebagai saksi Bucinfest ‘Nikah Massal Juara’. Tak hanya itu mewujudkan Jabar Juara dalam mengembangkan dan menumbuhkan perekonomian UMKM Jawa Barat, melalui bank bjb melakukan akad massal Kredit Usaha Rakyat (KUR), Kredit Mesra dan Penandatanganan MOU.

Baca Juga :  Sukses Dukung Program Kejar, bank bjb Terima Penghargaan OJK

Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto mengatakan, dukungan bank bjb terhadap gelaran Nikah Massal Juara Bucinfest 2023 adalah salah satu wujud cinta kepada masyarakat Jawa Barat.

“Acara ini juga sekaligus merupakan bagian dari rangkaian selebrasi HUT ke-62 bank bjb. Diharapkan masyarakat dapat turut meramaikan dan menjadi saksi kebahagiaan para mempelai di Bucinfest 2023 menjadi keluaraga yang sesungguhnya dan #MakinHepi,” ungkap Widi.

BACA JUGA :

bank bjb Optimis, Pertumbuhan KreditTumbuh Baik di 2023, Triwulan Pertama Tumbuh Double Digit 10,8%

Untuk informasi selanjutnya terkait Nikah Massal Buncinfest 2023, kunjungi laman https://www.bankbjb.co.id/promo/nikah-masal-juara. (DI)

Berita Terkait

BPS Catat Inflasi Januari 2025 Sebesar 0,76 Persen
Inflasi Sepanjang 2024 Terjaga Rendah
Ada Empat Strategi agar Koperasi Tumbuh dan Berdaya Saing Tinggi
Menang di WTO, Menko Airlangga: Ini Bukti Bahwa Kekuatan Indonesia
Penduduk Miskin di Indonesia Turun 0,46 Persen pada September 2024
PMK 26/2024 Berikan Kemudahan Rush Handling bagi Pengguna Jasa
Sepanjang 2024, KEK Berhasil Himpun Investasi Rp82,6 Triliun
Pegadaian Dapat Restu OJK Jalankan Kegiatan Usaha Bulion

Berita Terkait

Selasa, 4 Februari 2025 - 08:20 WIB

BPS Catat Inflasi Januari 2025 Sebesar 0,76 Persen

Minggu, 2 Februari 2025 - 09:42 WIB

Inflasi Sepanjang 2024 Terjaga Rendah

Sabtu, 25 Januari 2025 - 21:45 WIB

Ada Empat Strategi agar Koperasi Tumbuh dan Berdaya Saing Tinggi

Sabtu, 18 Januari 2025 - 15:00 WIB

Menang di WTO, Menko Airlangga: Ini Bukti Bahwa Kekuatan Indonesia

Kamis, 16 Januari 2025 - 08:14 WIB

Penduduk Miskin di Indonesia Turun 0,46 Persen pada September 2024

Berita Terbaru

Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., pimpin upacara Korps Rapor kenaikan pangkat 22 perwira tinggi (PATI) Polri. di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (14/2/2025). Foto: INIKEPRI.COM/Polda Kepri

Kepri

Kapolri Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Kapolda Kepri

Sabtu, 15 Feb 2025 - 09:48 WIB

Pemerintah Kerajaan Arab Saudi, melalui Kedutaan Besar Arab Saudi di Indonesia, kembali menyalurkan bantuan kurma sebanyak 100 ton untuk masyarakat Muslim di Indonesia. Bantuan ini diserahkan secara simbolis oleh Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia, Faisal Abdulah H. Amodi, dan diterima Menteri Agama (Menag) RI, Nasaruddin Umar, di Jakarta. Foto: INIKEPRI.COM/Kemenag

Nasional

Saudi Berikan 100 Ton Kurma Ramadan untuk Indonesia

Sabtu, 15 Feb 2025 - 09:46 WIB