Rahma Kukuhkan 27 Paskibraka Tingkat Kota Tanjungpinang

- Admin

Rabu, 16 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

INIKEPRI.COM – Sebanyak 27 pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) tingkat Kota Tanjungpinang tahun 2023, dikukuhkan oleh Wali Kota Tanjungpinang, Hj.Rahma,S.IP.,M.M. Pengukuhan dilakukan di Aula Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah, kantor Wali Kota Senggarang, Selasa (15/8/2023).

Hadir dalam pengukuhan itu, Wakil Wali Kota Tanjungpinang, H.Endang Abdullah, S.Kp.,M.Si, Ketua DPRD Kota Tanjungpinang, Yuniarni Pustoko Weni, Kapolres Tanjungpiang, Dandim 0315/Bintan dan pejabat tinggi lainnya.

BACA JUGA :

Baca Juga :  HANI 2022, Pemprov Kepri Luncurkan 23 Desa/Kelurahan Bersih dari Narkoba

Rahma Lepas Lomba Gerak Jalan Proklamasi Gerak Jalan Proklamasi 8 Kilometer

Paparkan Market Pembangunan, Rahma Lakukan Pertemuan dengan Pedagang Akau Potong Lembu

Pengukuhan paskibraka yang berasal dari siswa-siswi yang ada di sejumlah SMA Tanjungpinang itu, diawali dengan pembacaan ikrar yang dipimpin oleh Kepala Kesbangpol Kota Tanjungpinang, Samsudi, yang diikuti dengan khidmat oleh seluruh anggota paskibraka.

Wali Kota Rahma yang saat itu, bertindak sebagai pembina upacara, mengucapkan selamat kepada seluruh Paskibraka yang telah dikukuhkan.

Baca Juga :  Rahma Buka Jambore PKK Kota Tanjungpinang, Dimeriahkan Bermacam Perlombaan

“Atas nama pemerintah mengucapkan selamat atas pengukuhan Paskibraka Kota Tanjungpinang,” katanya.

Ia menyebut, 27 Paskibraka yang dikukuhkan tersebut, akan bertugas pada upacara 17 Agustus 2023 di Kantor Wali Kota Tanjungpinang, Senggarang.

Rahma mengaku bangga atas pengukuhan ini, karena dari ratusan siswa yang daftar sebelumnya hanya 27 yang lolos seleksi hingga hari ini bisa dilakukan pengukuhan.

Baca Juga :  Rahma Masuk 50 Perempuan Paling Berpengaruh di Indonesia Melawan COVID-19

Ia menyebut, berdasarkan laporan dari dinas terkait, ada sekitar 400-an siswa yang mendaftar secara online sebelumnya.

“Namun berdasarkan seleksi hanya 27 yang lolos dan ini yang terbaik,” terangnya.

27 Paskibraka ini kata dia, sudah dilatih dan diberikan bimbingan oleh pelatih-pelatih yang profesional.

“Jadi patut bersyukur, dan jaga kesehatan semoga nanti bisa menampilkan hasil terbaik,” ucapnya. (DI)

Berita Terkait

Ulfah Ismiati Lantik Dewan Ambalan Sultan Mahmud Engku Putri Masa Bakti 2025-2026
BKPSDM Tanjungpinang Hadirkan Ruang Konseling bagi Pegawai
DP3 Kota Tanjungpinang Gelar Gerakan Pangan Murah Mini On the Road
RSUD Tanjungpinang Musnahkan Obat Kadaluarsa Sesuai Prosedur
Disdagin Tanjungpinang Terbitkan Rekomendasi Operasional Pangkalan Gas LPG 3 Kg
Kelurahan Kampung Baru Gelar MTQH XIX, Wadah Syiar Islam dan Pembinaan Qori-Qoriah
Pemko Tanjungpinang Ikuti Rakor Kemendagri, Pelantikan Kepala Daerah Diperkirakan Serentak 20 Februari 2025
Kabid Penmad Tekankan Pentingnya Perencanaan dan Sinergi Program Lintas Bidang dalam Bedah DIPA MTsN Tanjungpinang

Berita Terkait

Senin, 10 Februari 2025 - 09:52 WIB

Ulfah Ismiati Lantik Dewan Ambalan Sultan Mahmud Engku Putri Masa Bakti 2025-2026

Sabtu, 8 Februari 2025 - 09:30 WIB

BKPSDM Tanjungpinang Hadirkan Ruang Konseling bagi Pegawai

Jumat, 7 Februari 2025 - 08:12 WIB

DP3 Kota Tanjungpinang Gelar Gerakan Pangan Murah Mini On the Road

Kamis, 6 Februari 2025 - 07:55 WIB

RSUD Tanjungpinang Musnahkan Obat Kadaluarsa Sesuai Prosedur

Rabu, 5 Februari 2025 - 08:31 WIB

Disdagin Tanjungpinang Terbitkan Rekomendasi Operasional Pangkalan Gas LPG 3 Kg

Berita Terbaru