121 Ribu Orang Wisman Kunjungi Kepri pada Juli 2023

- Admin

Sabtu, 2 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi. Foto: Freepik

Ilustrasi. Foto: Freepik

INIKEPRI.COM – Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) selama bulan Juli 2023 tercatat sebanyak 121.100 orang.

Hal itu turun 29,37 persen dibanding kunjungan wisman selama Juni 2023 yang mencapai 171.453 orang.

“Namun jika dibandingkan Juli 2022, jumlah kunjungan wisman ke Kepri mengalami kenaikan sebesar 50,97 persen, yaitu dari 80.215 orang menjadi 171.453 orang,” kata Kepala BPS Kepri Darwis Sitorus, dilansir dari ANTARA, Jumat (1/9/2023).

BACA JUGA :

Semester I, Kunjungan Wisman ke Kepri Naik 665,58 Persen

Baca Juga :  Rocky Bawole Terima SK Ketua DPW, Targetkan PKB Masuk Tiga Besar di Kepri

Tanjungpinang Jadi Destinasi Menarik Bagi Wisman untuk Beraktivitas

Penurunan jumlah kunjungan wisman selama bulan Juli 2023 sebagai akibat menurunnya jumlah kunjungan wisman yang berasal dari Kota Tanjungpinang sebesar 34,11 persen, Kabupaten Bintan sebesar 33,12 persen, Kota Batam sebesar 29,21 persen, dan Kabupaten Karimun sebesar 7,25 persen.

Pada Juli 2023, kata Darwis, jumlah kunjungan wisman ke Kepri didominasi warga berkebangsaan Singapura, yaitu sebanyak 64.795 kunjungan.

Sementara kunjungan wisman berkebangsaan Malaysia sebanyak 17.991 kunjungan, Tiongkok sebanyak 6.051 kunjungan, India sebanyak 4.670 kunjungan, Filipina sebanyak 2.940 kunjungan, Australia sebanyak 2.010 kunjungan, Korea Selatan sebanyak 1.503 kunjungan, dan Inggris sebanyak 1.340 kunjungan.

Baca Juga :  Pangdam I BB Kunjungi Pulau Penyengat, Serahkan Bantuan dan Dorong Pengembangan Wisata

Sedangkan Amerika Serikat dan Jepang secara berurutan sebanyak 1.313 dan 1.244 kunjungan.

“Dari sepuluh negara wisman terbanyak yang berkunjung ke Provinsi Kepri, tercatat sebagian besar negara mengalami penurunan kunjungan pada Juli 2023 jika dibanding dengan bulan sebelumnya,” ujarnya pula.

Secara kumulatif Januari-Juli 2023, kata Darwis, jumlah kunjungan wisman ke Provinsi Kepri mencapai 849.979 orang atau naik 384,63 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya sebanyak 175.388 orang.

Baca Juga :  Kepri Jajaki Kerjasama Dengan Uni Emirat Arab

Adapun Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di Provinsi Kepri pada bulan Juli 2023 mencapai rata-rata 40,03 persen atau turun 12,51 poin dibanding TPK Juni 2023 sebesar 52,54 persen.

Jika dibandingkan dengan bulan Juli tahun sebelumnya, TPK hotel berbintang di Provinsi Kepri turun sebesar 1,32 poin di mana TPK bulan Juli 2022 yaitu sebesar 41,35 persen. (RBP/ANTARA)

Berita Terkait

Masih Tersedia Kuota, Kadinkes Tanjungpinang Imbau Warga Kurang Mampu Segera Daftar BPJS
Kemampuan Belanja ASN, Ikut Pengaruhi Pergerakan Ekonomi Daerah
Tiga Gubernur Kunjungi Pulau Penyengat, Promosikan Budaya Melayu
Pemko Tanjungpinang Kukuhkan Komitmen Penyelenggaraan Satu Data Indonesia
HUT Bhayangkara ke-79, Polda Kepri Tinjau KWT Bukit Cermin: DP3 Apresiasi Ketangguhan Warga
Wawako Raja Ariza Tutup Lomba Perahu Naga, Harap Jadi Agenda Wisata Nasional
Gubernur Ansar dan Wali Kota Lis Dampingi Ketua DPD RI Kunjungi Pulau Penyengat
Wali Kota Lis Buka Lomba Perahu Naga di Pelantar III, Tradisi Tionghoa Jadi Magnet Wisata Tanjungpinang

Berita Terkait

Selasa, 17 Juni 2025 - 05:55 WIB

Masih Tersedia Kuota, Kadinkes Tanjungpinang Imbau Warga Kurang Mampu Segera Daftar BPJS

Senin, 16 Juni 2025 - 06:15 WIB

Kemampuan Belanja ASN, Ikut Pengaruhi Pergerakan Ekonomi Daerah

Sabtu, 14 Juni 2025 - 07:23 WIB

Tiga Gubernur Kunjungi Pulau Penyengat, Promosikan Budaya Melayu

Kamis, 12 Juni 2025 - 06:18 WIB

Pemko Tanjungpinang Kukuhkan Komitmen Penyelenggaraan Satu Data Indonesia

Rabu, 11 Juni 2025 - 06:33 WIB

HUT Bhayangkara ke-79, Polda Kepri Tinjau KWT Bukit Cermin: DP3 Apresiasi Ketangguhan Warga

Berita Terbaru