32 Warga Bintan Tertular HIV-AIDS dalam Penanganan Medis

- Admin

Sabtu, 21 Januari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi. Foto: SHUTTERSTOCK

Ilustrasi. Foto: SHUTTERSTOCK

INIKEPRI.COM – Dinas Kesehatan Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau, mengungkap adanya warga di Kabupaten tersebut yang berjumlah 32 orang yang tertular virus penyerang sistem kekebalan tubuh (HIV) dan penderita AIDS saat ini tengah dalam penanganan medis.

Kepala Dinas Kesehatan Bintan Gama AF Isnaini di dilansir dari ANTARA 20 Januari 2023 mengatakan, pasien tersebut terdiri atas 22 orang terinfeksi HIV, sedangkan lainnya mengidap Acquired Immune Deficiency Syndrome (AIDS) atau kondisi akibat terinfeksi HIV.

BACA JUGA :

Delapan Warga Tanjungpinang Meninggal Akibat HIV

Sebanyak delapan pasien HIV, rinci dia, dirawat di Rumah Sakit Engku Haji Daud dan delapan orang lainnya di Rumah Sakit Umum Daerah Bintan.

Baca Juga :  Petahana 'Lawan Kotak Kosong', Projo Kepri : Kegagalan Demokrasi di Bintan

Sementara enam pasien HIV lainnya dalam pengawasan tim medis dari Puskesmas Telok Sebong, Puskesmas Kuala Sempang, Puskesmas Kijang, Puskesmas Sei Lekop dan Puskesmas Tospaya.

Sedangkan penderita AIDS yang dirawat di RS Engku Haji Daud sebanyak lima orang, di Rumah Sakit Umum Daerah Bintan empat orang, dan satu orang pasien dalam pengawasan tim medis Puskesmas Teluk Sasah.

“HIV yang tidak segera ditangani akan berkembang menjadi kondisi serius yang disebut AIDS, stadium akhir dari infeksi HIV. Pada tahap ini, kemampuan tubuh untuk melawan infeksi sudah hilang sepenuhnya,” ujarnya.

Baca Juga :  Lansia Bintan Gembira Saat Peringati Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ke-26

BACA JUGA :

Berganti Pasangan Homoseksual, Serka RR Terjangkit HIV

Gama menjelaskan HIV merupakan penyakit seumur hidup. Sampai sekarang belum ditemukan obat yang mampu menyembuhkan penyakit itu. Dengan kata lain, virus HIV akan menetap di dalam tubuh penderita seumur hidup.

“Obat yang bisa memperlambat perkembangan penyakit ini dan dapat meningkatkan harapan hidup penderita,” ucapnya.

Menurut dia, penularan HIV dapat terjadi melalui hubungan seks vaginal atau anal, penggunaan jarum suntik, dan transfusi darah. Meskipun jarang, HIV juga dapat menular dari ibu ke anak selama masa kehamilan, melahirkan dan menyusui.

Baca Juga :  GPR Kepri: PLT Bupati Harus Tindak Tegas Pengusaha yang Tidak Tertib Administrasi

Kebiasaan yang dapat meningkatkan risiko penularan seperti berhubungan seksual dengan berganti-ganti pasangan dan tanpa menggunakan pengaman, menggunakan jarum suntik bersama-sama, dan melakukan pekerjaan yang melibatkan kontak dengan cairan tubuh manusia tanpa menggunakan alat pengaman diri yang cukup

Untuk mencegah agar tidak tertular HIV dan AIDS dapat dilakukan dengan cara tidak melakukan hubungan seks sebelum menikah, tidak berganti-ganti pasangan seksual, dan menggunakan kondom saat berhubungan seksual

“Menghindari penggunaan narkoba, mendapatkan informasi yang benar terkait HIV, cara penularan, pencegahan dan pengobatannya, terutama bagi anak remaja,” katanya. (RBP/ANTARA)

Berita Terkait

11 Perusahaan Gelar Konsultasi Publik Pengelolaan Sedimentasi Laut di Bintan Pesisir
Ribuan Manusia Padati Jalan Sehat Kerukunan HAB ke-80 Kemenag di Bintan
Polres Bintan Gagalkan Dugaan Pengiriman 9 CPMI Nonprosedural ke Malaysia Lewat Jalur Laut
Kakan Kemenag Bintan Buka MUSDAGAB VI Hidayatullah se-Kepulauan Riau
Menpar RI Tetapkan Treasure Bay Bintan sebagai Daya Tarik Wisata Terbaik Nasional
ITTU PET Perkuat Kepedulian Sosial–Lingkungan Lewat Program KolaboraSEA Energy
Dinas Perkim Kepri Telah Rampungkan 80 Persen Pembangunan RTLH di Kabupaten Bintan
Bintan Marathon 2025 Perkuat Citra Kepri sebagai Destinasi Sport Tourism Kelas Dunia
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:29 WIB

11 Perusahaan Gelar Konsultasi Publik Pengelolaan Sedimentasi Laut di Bintan Pesisir

Minggu, 11 Januari 2026 - 10:26 WIB

Ribuan Manusia Padati Jalan Sehat Kerukunan HAB ke-80 Kemenag di Bintan

Rabu, 31 Desember 2025 - 13:04 WIB

Polres Bintan Gagalkan Dugaan Pengiriman 9 CPMI Nonprosedural ke Malaysia Lewat Jalur Laut

Selasa, 30 Desember 2025 - 09:00 WIB

Kakan Kemenag Bintan Buka MUSDAGAB VI Hidayatullah se-Kepulauan Riau

Senin, 8 Desember 2025 - 07:26 WIB

Menpar RI Tetapkan Treasure Bay Bintan sebagai Daya Tarik Wisata Terbaik Nasional

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB