Indonesia Pecahkan Rekor Khataman Al-Qur’an Tercepat di Dunia

- Admin

Selasa, 18 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Agama Nasarudin Umar. /Foto Istimewa/Hasil Tangkapan Layar Masjid Istiqlal

Menteri Agama Nasarudin Umar. /Foto Istimewa/Hasil Tangkapan Layar Masjid Istiqlal

INIKEPRI.COM – Menteri Agama Nasarudin Umar menyampaikan bahwa hari ini adalah momen bersejarah bagi umat Islam di Indonesia. Dalam waktu kurang dari 12 jam, tercatat sebanyak 352.057 khataman Al-Qur’an telah dilakukan secara serentak di seluruh provinsi di Indonesia, dimulai sejak pukul 00.01 WIB, 16 Maret 2025.

“Di dunia ini, belum pernah ada yang melakukan khataman Al-Qur’an dalam waktu secepat ini dengan jumlah sebanyak ini,” ujar Nasarudin Umar dalam acara peringatan Nuzulul Qur’an di Masjid Istiqlal, Jakarta, Minggu (16/3/2025).

Baca Juga :  Menag Sebut Dakwah Tidak Cukup Modal Pintar Tapi Perlu Kearifan, Apa Bedanya?

Rekor ini dicapai melalui kerja sama antara Kementerian Agama (Kemenag), Masjid Istiqlal, dan PBNU, yang mengerahkan lebih dari 11.000 masjid serta perwakilan cabang di 22 negara. Jika dihitung keseluruhan, lebih dari 52 ribu warga NU turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Menteri Agama menambahkan bahwa meningkatnya partisipasi umat Islam dalam kegiatan membaca dan mengkhatamkan Al-Qur’an menunjukkan perkembangan positif bagi kehidupan beragama di Indonesia.

“Perkembangan umat Islam dan masyarakat lainnya semakin meningkat dalam kegiatan cerdas umat. Indonesia kini menjadi pusat persemaian bibit-bibit Islam yang damai dan maju,” ungkapnya.

Baca Juga :  SIM Indonesia Sakti! Bisa Dipakai di Banyak Negara

Acara peringatan Nuzulul Qur’an di Masjid Istiqlal juga dihadiri oleh lebih dari 15.000 orang, jauh melebihi perkiraan panitia. Bahkan, dari 10.000 paket buka puasa yang telah disiapkan, sepertiganya tidak mencukupi sehingga sebagian jemaah hanya menerima kurma dan air minum.

Diperkirakan pada 10 malam terakhir Ramadan, jumlah jemaah yang hadir akan semakin meningkat hingga mencapai lantai 5 Masjid Istiqlal, khususnya untuk menantikan malam Lailatul Qadr dan menyaksikan program-program keagamaan yang dikembangkan Masjid Istiqlal.

Baca Juga :  Cadangan Devisa Indonesia di Juli 2023 Mencapai 137,7 Miliar Dolar AS

Menteri Agama juga mengungkapkan bahwa Masjid Istiqlal kini menjadi rujukan internasional dalam pengelolaan masjid. PBB bahkan meminta Istiqlal untuk memberikan pembinaan kepada masjid-masjid di Amerika Latin dan Afrika.

“Manajemen Masjid Istiqlal tidak hanya berorientasi pada ibadah, tetapi juga menekankan toleransi, kebersamaan, dan peningkatan harkat martabat kemanusiaan,” tegasnya.

Acara ini menjadi bukti bahwa Indonesia tidak hanya menjadi negara dengan populasi Muslim terbesar, tetapi juga pusat kebangkitan spiritual yang terus berkembang.

Penulis : RBP

Editor : IZ

Berita Terkait

Puasa 2026 Segera Tiba, Siswa Dapat Libur Tiga Hari di Awal Ramadan
Polri Mulai Berlakukan KUHP dan KUHAP Baru, Penegakan Hukum Masuki Babak Baru
Cara Cek Hasil Nilai TKA Kemendikdasmen 2025, Lengkap dan Resmi
Mulai Januari 2026, Sebut Teman ‘Anjing’ Bisa Berujung Bui
Hakim PN Batam Dipecat Tidak Hormat, Terbukti Selingkuh dengan Anggota Ormas
Bupati Bekasi Ade Kuswara Kunang Terjaring OTT KPK Bersama 9 Orang Lainnya
Endipat Sentil Kinerja Komdigi, Tegaskan Kritik Bukan Ditujukan kepada Relawan
PPPK BGN 2025 Resmi Dibuka, Begini Tata Cara dan Syarat Lengkap Pendaftarannya

Berita Terkait

Minggu, 4 Januari 2026 - 10:58 WIB

Puasa 2026 Segera Tiba, Siswa Dapat Libur Tiga Hari di Awal Ramadan

Sabtu, 3 Januari 2026 - 08:54 WIB

Polri Mulai Berlakukan KUHP dan KUHAP Baru, Penegakan Hukum Masuki Babak Baru

Jumat, 26 Desember 2025 - 10:19 WIB

Cara Cek Hasil Nilai TKA Kemendikdasmen 2025, Lengkap dan Resmi

Rabu, 24 Desember 2025 - 10:17 WIB

Mulai Januari 2026, Sebut Teman ‘Anjing’ Bisa Berujung Bui

Senin, 22 Desember 2025 - 17:30 WIB

Hakim PN Batam Dipecat Tidak Hormat, Terbukti Selingkuh dengan Anggota Ormas

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB