DPD HKTI Kepri Hadiri MUNAS X di Jakarta, Erwan Bachrani Tegaskan Komitmen Kawal Kepemimpinan Baru HKTI

- Admin

Kamis, 26 Juni 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DPD HKTI Kepri hadir di Munas X HKTI di Jakarta. Foto: INIKEPRI.COM

DPD HKTI Kepri hadir di Munas X HKTI di Jakarta. Foto: INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – Dewan Pimpinan Daerah Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (DPD HKTI) Provinsi Kepulauan Riau turut ambil bagian dalam perhelatan Musyawarah Nasional (MUNAS) X HKTI yang digelar di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (26/6/2025).

Dipimpin langsung oleh Ketua Harian DPD HKTI Kepri, Erwan Bachrani, rombongan delegasi Kepri menyatakan kesiapan penuh untuk menyukseskan MUNAS yang disebut sebagai momentum bersejarah bagi masa depan pertanian Indonesia.

“DPD HKTI Kepri datang dengan semangat penuh, kami siap mendukung dan menyukseskan MUNAS ini sebagai langkah strategis menata masa depan organisasi dan dunia pertanian nasional,” tegas Erwan.

Baca Juga :  Mengungkap Proses Alami di Balik Kesegaran Air Pegunungan

Ia menjelaskan, MUNAS kali ini merupakan kelanjutan dari arahan strategis Ketua Umum HKTI, Dr. Moeldoko, yang sebelumnya disampaikan dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) pada 24 Juni 2025 di Hotel Aston, Jakarta Selatan. Dalam Rapimnas tersebut, seluruh elemen HKTI sepakat untuk melahirkan satu kepemimpinan yang kuat dan solid demi mempercepat transformasi sektor pertanian nasional.

Baca Juga :  Ini Aturan Vaksinasi Covid-19 Bagi Usia di Atas 60 Tahun

“Rapimnas hanya merekomendasikan satu nama sebagai Ketua Umum HKTI periode 2025–2030, yakni Bapak Sudaryono, yang saat ini juga menjabat sebagai Wakil Menteri Pertanian RI. Ini adalah bentuk kepercayaan kolektif terhadap kapasitas beliau memimpin HKTI lima tahun ke depan,” ungkap Erwan.

Menurut Erwan, kehadiran Sudaryono sebagai figur utama dalam kontestasi MUNAS membawa harapan baru bagi HKTI sebagai organisasi strategis yang bersentuhan langsung dengan nasib petani di seluruh Indonesia. DPD HKTI Kepri, lanjutnya, meyakini di bawah kepemimpinan Sudaryono, HKTI akan semakin progresif dan berperan besar dalam menyuarakan kepentingan petani di tingkat nasional maupun daerah.

Baca Juga :  Mau Daftar CPNS 2021 Tapi NIK dan Nomor KK Bermasalah? Begini Solusinya

“MUNAS kali ini bukan sekadar agenda lima tahunan, tapi titik balik bagi HKTI untuk lebih adaptif, kolaboratif, dan transformatif. Kita butuh figur yang mampu menyinergikan kebijakan pertanian dengan kebutuhan riil petani. Dan kami percaya, Pak Sudaryono memiliki kapasitas itu,” pungkasnya.

Penulis : RBP

Editor : IZ

Berita Terkait

Puasa 2026 Segera Tiba, Siswa Dapat Libur Tiga Hari di Awal Ramadan
Polri Mulai Berlakukan KUHP dan KUHAP Baru, Penegakan Hukum Masuki Babak Baru
Cara Cek Hasil Nilai TKA Kemendikdasmen 2025, Lengkap dan Resmi
Mulai Januari 2026, Sebut Teman ‘Anjing’ Bisa Berujung Bui
Hakim PN Batam Dipecat Tidak Hormat, Terbukti Selingkuh dengan Anggota Ormas
Bupati Bekasi Ade Kuswara Kunang Terjaring OTT KPK Bersama 9 Orang Lainnya
Endipat Sentil Kinerja Komdigi, Tegaskan Kritik Bukan Ditujukan kepada Relawan
PPPK BGN 2025 Resmi Dibuka, Begini Tata Cara dan Syarat Lengkap Pendaftarannya

Berita Terkait

Minggu, 4 Januari 2026 - 10:58 WIB

Puasa 2026 Segera Tiba, Siswa Dapat Libur Tiga Hari di Awal Ramadan

Sabtu, 3 Januari 2026 - 08:54 WIB

Polri Mulai Berlakukan KUHP dan KUHAP Baru, Penegakan Hukum Masuki Babak Baru

Jumat, 26 Desember 2025 - 10:19 WIB

Cara Cek Hasil Nilai TKA Kemendikdasmen 2025, Lengkap dan Resmi

Rabu, 24 Desember 2025 - 10:17 WIB

Mulai Januari 2026, Sebut Teman ‘Anjing’ Bisa Berujung Bui

Senin, 22 Desember 2025 - 17:30 WIB

Hakim PN Batam Dipecat Tidak Hormat, Terbukti Selingkuh dengan Anggota Ormas

Berita Terbaru