Satgas Penanganan COVID-19: Masyarakat Harus Patuh Bermasker

- Admin

Senin, 31 Agustus 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, inikepri.com – Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo mengatakan masyarakat harus memiliki kesadaran yang tinggi tentang pentingnya penggunaan masker ditengah pandemi Covid-19. Masyarakat juga harus mematuhi aturan yang ada tentang penggunaan masker.

Doni menambahkan, sanksi bagi yang tidak patuh bermasker harus belum berarti jika masih ada warga yang tidak sadar bermasker.

“Butuh kesadaran dari warga untuk mengaplikasikan secara langsung pemakaian masker dalam aktivitas sehari-hari.Oleh karena itu, kami mengharapkan ada sebuah kesadaran bukan hanya kesadaran individu tetapi juga kesadaran kolektif,” kata Doni saat acara Kampanye Penggunaan Masker di Stadion Utama GBK (Gelora Bung Karno) Senayan, Jakarta, Minggu (30/8/2020).

Baca Juga :  3 Tokoh Pemuda Kepri Duduki Jabatan Strategis di DPP KNPI

Menurutnya, meskipun 90 persen masyarakat telah paham pentingnya penggunaan masker di tengah pandemi Corona, tapi tingkat kepatuhannya di bawah 70 persen.

“Kita kumpulkan dari beberapa wilayah 90 persen masyarakat kita itu sudah paham memakai masker tetapi kepatuhannya masih di bawah 70 persen, bahkan ada daerah yang kepatuhannya di bawah 50 persen,” katanya.

Baca Juga :  Tim BLC Siapkan Poltek Batam Jadi Kampus Tangguh

Ia pun melaporkan ada sejumlah kabupaten/kota yang secara masif membagikan masker secara cuma-cuma. Meski tak menyebut nama daerah, ia mengatakan ada kabupaten/kota yang mana jumlah masker yang telah dibagikan 2 kali lipat dibanding jumlah penduduk.

Baca Juga :  Komjen Boy Rafli: Tak Usah Bersimpati dengan Taliban

“Banyak ada kabupaten/kota dengan penduduk 1 juta tetapi telah membagikan dua kali lebih banyak dari jumlah penduduk dan kalau kita hitung secara nasional jumlah masker yang dibagikan kepada masyarakat itu sudah cukup, terutama kepada daerah-daerah yang potensi penularannya cukup tinggi,” imbuh Doni.

Ia mengharapkan kerja sama antara pemerintah dan masyarakat, karena kesadaran bermasker akan menekan penyebaran Covid-19 di Indonesia.

Berita Terkait

Puasa 2026 Segera Tiba, Siswa Dapat Libur Tiga Hari di Awal Ramadan
Polri Mulai Berlakukan KUHP dan KUHAP Baru, Penegakan Hukum Masuki Babak Baru
Cara Cek Hasil Nilai TKA Kemendikdasmen 2025, Lengkap dan Resmi
Mulai Januari 2026, Sebut Teman ‘Anjing’ Bisa Berujung Bui
Hakim PN Batam Dipecat Tidak Hormat, Terbukti Selingkuh dengan Anggota Ormas
Bupati Bekasi Ade Kuswara Kunang Terjaring OTT KPK Bersama 9 Orang Lainnya
Endipat Sentil Kinerja Komdigi, Tegaskan Kritik Bukan Ditujukan kepada Relawan
PPPK BGN 2025 Resmi Dibuka, Begini Tata Cara dan Syarat Lengkap Pendaftarannya

Berita Terkait

Minggu, 4 Januari 2026 - 10:58 WIB

Puasa 2026 Segera Tiba, Siswa Dapat Libur Tiga Hari di Awal Ramadan

Sabtu, 3 Januari 2026 - 08:54 WIB

Polri Mulai Berlakukan KUHP dan KUHAP Baru, Penegakan Hukum Masuki Babak Baru

Jumat, 26 Desember 2025 - 10:19 WIB

Cara Cek Hasil Nilai TKA Kemendikdasmen 2025, Lengkap dan Resmi

Rabu, 24 Desember 2025 - 10:17 WIB

Mulai Januari 2026, Sebut Teman ‘Anjing’ Bisa Berujung Bui

Senin, 22 Desember 2025 - 17:30 WIB

Hakim PN Batam Dipecat Tidak Hormat, Terbukti Selingkuh dengan Anggota Ormas

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB