Jakarta, inikepri.com – Putra Siregar, pengusaha muda dan youtuber asal Batam sukses memecahkan rekor MURI setelah melakukan kurban sebanyak 404 hewan kurban, Jum’at (31/7).
404 hewan kurban ini terdiri dari 220 ekor kambing, 183 ekor sapi dan 1 ekor unta. Hewan hewan kurban disebar di seluruh Indonesia, bahkan hingga ke Palestina.
Selain pecahkan rekor MURI dengan jumlah hewan kurban terbanyak, Putra Siregar juga memecahkan rekor pembagian paket hewan kurban dengan ojek terbanyak.
Dalam penyediaan hewan kurban ini, Putra Siregar mengaku menggunakan dana pribadinya, tanpa bantuan dari pihak sponsor.
“Hampir 6 miliar kurang lebih,” katanya
Dua penghargaan itu langsung diberikan oleh Yusuf Ngadri, Senior Manager MURI, kepada Putra Siregar di salah satu store, Jalan Raya Condet, Kramat Jati, Jakarta Timur, Jumat siang.

“Saya berharap semua mendapatkan daging kurban ini. Selamat berlebaran,” kata Putra, selepas menerima penghargaan.

















