Tips Mudik Aman dengan Kendaraan Pribadi ala Polri

- Admin

Rabu, 12 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi. Foto: PEXELS

Ilustrasi. Foto: PEXELS

INIKEPRI.COM – Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Ahmad Ramadhan membagikan tips mudik aman dengan kendaraan pribadi pada Hari Raya Idulfitri 2023.

Menurut dia, pertama adalah masyarakat harus mempersiapkan kesehatan tubuh sebelum melakukan perjalanan mudik.

“Kemudian bekali perjalanan dengan obat-obatan darurat,” kata Brigjen Pol. Ahmad Ramadhan dalam konferensi pers secara virtual, Selasa (11/4/2023).

BACA JUGA :

KSOP Batam Imbau Masyarakat Mudik Lebih Awal Guna Cegah Penumpukan

Sambut Mudik Idul Fitri 2023, ASDP Batam Siapkan 18 Unit Kapal Roro

Baca Juga :  Polri: Tren Gangguan Kamtibmas Turun 19,71 Persen

Mengecek kesiapan kendaraan yang akan dipakai mudik diantaranya ban mobil, rem, lampu- lampu dan pendukung lainnya dalam kondisi baik.

Masyarakat pun diharapkan tidak lupa membawa power bank, ketersediaan kuota internet, pastikan saldo E-toll cukup untuk membayar tol dan pembelian nontunai.

Persiapkan dokumen yang diperlukan dan uang secukupnya.

Istrirahat bila lelah dalam perjalanan, khususnya yang berperan sebagai pengemudi.

“Kemudian disarankan agar mudik lebih awal dan lakukan di siang hari agar terhindar dari volume kepadatan kendaraan yang mudik pada malam hari,” ujar dia.

Baca Juga :  Strategi Baru Polri Memberantas Narkoba, Penerapan TPPU kepada Bandar dan Kurir

Polri menerjunkan 148.211 personel gabungan dalam pelaksanaan Operasi Ketupat Lebaran 2023 yang akan digelar 18 April hingga 1 Mei 2023.

Ramadhan merinci petugas gabungan tersebut berasal dari Mabes Polri sebanyak 1.240 personel, Polda jajaran 91.153 personel dan stakholder terkait sebanyak 55.818 personil yang berasal dari TNI, Kementerian Perhubungan, Jasa Marga, Kementerian Kesehatan Kementerian Perdagangan, Pelindo, Kementerian Dalam Negeri, Kementerian PUPR dan Kemenko PMK.

Baca Juga :  Begini Teknis Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Selama Ramadan

Adapun objek pengamanan meliputi terminal sebanyak 833 lokasi, pelabuhan 666 lokasi, bandara 210 lokasi, stasiun kereta api 299 lokasi, pusat perbelanjaan 4.496 lokasi tempat wisata 4.400 lokasi, dan masjid atau lokasi salat id sebanyak 90.796 lokasi.

Petugas pun mendirikan 2.787 Pos Pelayanan, Pos Pengamanan dan Pos Terpadu untuk 146.494 objek pengamanan seperti tempat ibadah, lokasi wisata, jalur mudik dan lokasi lainnya. (RP)

Berita Terkait

Puasa 2026 Segera Tiba, Siswa Dapat Libur Tiga Hari di Awal Ramadan
Polri Mulai Berlakukan KUHP dan KUHAP Baru, Penegakan Hukum Masuki Babak Baru
Cara Cek Hasil Nilai TKA Kemendikdasmen 2025, Lengkap dan Resmi
Mulai Januari 2026, Sebut Teman ‘Anjing’ Bisa Berujung Bui
Hakim PN Batam Dipecat Tidak Hormat, Terbukti Selingkuh dengan Anggota Ormas
Bupati Bekasi Ade Kuswara Kunang Terjaring OTT KPK Bersama 9 Orang Lainnya
Endipat Sentil Kinerja Komdigi, Tegaskan Kritik Bukan Ditujukan kepada Relawan
PPPK BGN 2025 Resmi Dibuka, Begini Tata Cara dan Syarat Lengkap Pendaftarannya

Berita Terkait

Minggu, 4 Januari 2026 - 10:58 WIB

Puasa 2026 Segera Tiba, Siswa Dapat Libur Tiga Hari di Awal Ramadan

Sabtu, 3 Januari 2026 - 08:54 WIB

Polri Mulai Berlakukan KUHP dan KUHAP Baru, Penegakan Hukum Masuki Babak Baru

Jumat, 26 Desember 2025 - 10:19 WIB

Cara Cek Hasil Nilai TKA Kemendikdasmen 2025, Lengkap dan Resmi

Rabu, 24 Desember 2025 - 10:17 WIB

Mulai Januari 2026, Sebut Teman ‘Anjing’ Bisa Berujung Bui

Senin, 22 Desember 2025 - 17:30 WIB

Hakim PN Batam Dipecat Tidak Hormat, Terbukti Selingkuh dengan Anggota Ormas

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB