Presiden Jokowi Minta Kadin Selesaikan Permasalahan Organisasi secara Internal

- Admin

Rabu, 18 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan keterangan pers usai Peresmian Kawasan Indonesia Islamic Financial Center dan Kantor FIBA Indonesia di Menara Danareksa, Jakarta, Selasa (17/09/2024) pagi. Foto: Humas Setkab/Rahmat

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan keterangan pers usai Peresmian Kawasan Indonesia Islamic Financial Center dan Kantor FIBA Indonesia di Menara Danareksa, Jakarta, Selasa (17/09/2024) pagi. Foto: Humas Setkab/Rahmat

INIKEPRI.COM – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk menyelesaikan permasalahan yang ada di dalam organisasi secara internal.

Pernyataan itu disampaikan Presiden dalam keterangan pers usai peresmian Kawasan Indonesia Islamic Financial Center dan Kantor FIBA Indonesia di Menara Danareksa, Jakarta, pada Selasa (17/9/2024).

“Ini bukan organisasi politik, ini adalah organisasi pengusaha. Saya minta diselesaikan secara baik-baik di internal Kadin. Jangan sampai bola panasnya disorong ke saya,” ucap Presiden dilansir BPMI Setpres dan setkab.go.id.

Presiden Jokowi menegaskan bahwa selama sepuluh tahun masa kepemimpinannya, ia telah menjalin hubungan baik dengan para petinggi Kadin, termasuk para pendahulunya. “Selama sepuluh tahun saya menjabat, saya dekat dengan Kadin. Tidak sekali dua kali saya hadir di acara Kadin. Dulu saya baik dengan Pak Suryo Bambang, Pak Rosan Roeslani, Pak Arsjad, dan Pak Anin. Semua baik,” ujarnya.

Baca Juga :  Prabowo Tinjau Kesiapan Lokasi Upacara untuk HUT RI Perdana di IKN

Presiden juga menyatakan bahwa ia terbuka untuk menerima kedatangan para stakeholder Kadin yang ingin bertemu. Namun, ia tetap menekankan agar permasalahan dalam organisasi Kadin diselesaikan secara internal. “Siapapun ingin bertemu dengan saya, saya terbuka, tidak ada masalah. Tetapi sekali lagi, selesaikan masalah Kadin ini di internal Kadin. Jangan menyorong bola panasnya ke Presiden, itu saja saya minta,” tegas Presiden.

Baca Juga :  Nusantara, Nama Ibu Kota Baru RI

Turut mendampingi Presiden dalam acara tersebut antara lain Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo, dan Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono.

Untuk diketahui, Kadin saat ini sedang mengalami konflik internal usai digelarnya Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) yang menunjuk Anindya Bakrie sebagai Ketua Umum Kadin Periode 2024-2026 menggantikan Arsjad Rasjid.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Satu Dekade Jokowi Sukses Tingkatkan 17.203 Desa Mandiri pada 2024
HUT Polwan ke-76, Momentum Wujudkan Perlindungan Perempuan dan Anak
10 Tahun Jokowi: 255 Ribu Tanah Wakaf Tersertifikasi dan 1.200 KUA Sukses Direvitalisasi
Pendaftaran Seleksi PPPK 2024 Resmi Dibuka: Pemerintah Siapkan 1,03 Juta Formasi
Pembangunan Merata Jadi Kunci Kepuasan Publik terhadap Jokowi Capai 86,5 Persen
10 Tahun Jokowi: Kawasan Berikat Sokong Geliat Ekonomi Rakyat
Persiapan Pembangunan Pusat Data Nasional di Batam Dimatangkan
Kemendagri: Pilkada Serentak 2024 Jadi Upaya Satukan Visi Pusat-Daerah

Berita Terkait

Selasa, 8 Oktober 2024 - 07:48 WIB

Satu Dekade Jokowi Sukses Tingkatkan 17.203 Desa Mandiri pada 2024

Jumat, 4 Oktober 2024 - 09:12 WIB

HUT Polwan ke-76, Momentum Wujudkan Perlindungan Perempuan dan Anak

Kamis, 3 Oktober 2024 - 08:31 WIB

10 Tahun Jokowi: 255 Ribu Tanah Wakaf Tersertifikasi dan 1.200 KUA Sukses Direvitalisasi

Rabu, 2 Oktober 2024 - 08:01 WIB

Pendaftaran Seleksi PPPK 2024 Resmi Dibuka: Pemerintah Siapkan 1,03 Juta Formasi

Selasa, 1 Oktober 2024 - 07:32 WIB

Pembangunan Merata Jadi Kunci Kepuasan Publik terhadap Jokowi Capai 86,5 Persen

Senin, 30 September 2024 - 07:54 WIB

10 Tahun Jokowi: Kawasan Berikat Sokong Geliat Ekonomi Rakyat

Minggu, 29 September 2024 - 13:34 WIB

Persiapan Pembangunan Pusat Data Nasional di Batam Dimatangkan

Kamis, 26 September 2024 - 08:11 WIB

Kemendagri: Pilkada Serentak 2024 Jadi Upaya Satukan Visi Pusat-Daerah

Berita Terbaru

Anggota Bawaslu RI Puadi. Foto: Bawaslu RI

Politik

Bawaslu Temukan Beberapa Pelanggaran Pilkada 2024

Rabu, 9 Okt 2024 - 07:58 WIB

Rajapola