Jakarta, inikepri.com – PT Pos Indonesia (Persero) kembali menyalurkan dana Bantuan Sosial Tunai (BST) tahun 2020 bagi masyarakat yang terkena dampak Covid-19. Dana yang diberikan merupakan bantuan dari pemerintah Republik Indonesia (RI).
Distribusi BST tahun ini dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia melalui beberapa periode. Melalui Kementerian Sosial, pemerintah menyalurkan bantuan sosial sembako dan bantuan sosial tunai (BST) bagi keluarga penerima manfaat (KPM) di seluruh wilayah Indonesia.
Pos Indonesia optimistis bahwa penyaluran BST kali ini akan berjalan dengan baik. Pihaknya berkomitmen untuk dapat menyalurkan BST sesuai dengan nominal yang ditetapkan oleh pemerintah dan dapat diterima oleh KPM secara utuh.
Banyak KPM yang terkena dampak pandemi Covid-19 mengaku merasa sangat terbantu dengan adanya BST. Mereka pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak pemerintah melalui Kementerian Sosial yang telah memperhatikan kondisi mereka, serta kepada Pos Indonesia yang telah menyalurkan dana bantuan.
Sumber : www.inews.id

















