Batam, inikepri.com – Belakangan ini beredar mi goreng instan rasa klepon. Gambar mi goreng ini beredar setelah isu jajanan klepon islami.
Jagad media sosial beberapa waktu lalu diramaikan dengan isu kue klepon. Hal itu dipicu dengan beredarnya sebuah iklan digital yang menyebut kalau kue tradisional ini merupakan jajanan yang tidak islami.
Menyusul ramainya isu klepon, tak lama berselang muncul gambar salah satu merk mi instan rasa klepon. Gambar mi instan goreng rasa klepon ini di dominasi warna hijau, dengan gambar kue klepon, ada bagian terbelah yang mengeluarkan cairan lumer di dalamnya.
“Mi Instan, Mi goreng rasa klepon. Lebih islami,” tulisnya dalam kemasan.
Rupanya itu adalah meme yang dibuat salah satu warganet. Lewat akun twitternya, mbahMu @mbahjogja ia menyebut bahwa mi rasa klepon ini bisa lumer di mulut.
“Rasa Klepon dijamin CROT!! dan meleleh di mulut,” tulisnya pada caption.
Halaman : 1 2 Selanjutnya

















